Sumber: google.com |
Google Alphabet Inc dikabarkan melakukan sebuah pembaruan
pada salah satu perangkat cerdasnya yakni Google Nest di Brazil, yang
rencananya akan diluncurkan dalam waktu dekat ini.
Google Nest sendiri merupakan sebuah perangkat cerdas milik
Google yang digunakan untuk memasarkan produk-produk smarthome seperti halnya
termostat dan sistem keamanan.
Melansir Reuters, Senin (11/11), langkah ini dilakukan Google
setelah pada minggu lalu raksasa e-commerce AS Amazon juga memperkenalkan
pembaruan asisten virtual Alexa untuk pelanggan di Brazil.
Artinya, peluncuran Google Nest ini kemungkinan sebagai
respons Google dalam menyikapi persaingannya dengan Amazon, yang juga telah
head to head dalam layanan komputasi awan.
Google sendiri telah memulai sistem operasi cloud-nya di
Brazil pada 2017 lalu, untuk dapat tetap bersaing dengan Amazon Web Services.
Sumber: akurat.co
Komentar
Posting Komentar